
GRAND LAUNCHING INTERNET DESA
Pemdes Becirongengor - Ditengah pesatnya perkembangan teknologi informasi dan komunikasi, akses internet adalah kebutuhan yang tidak terbantahkan. Semua kebutuhan kita dapat dipenuhi hanya dengan memalui gawai atau telepon genggam kita. Menyadari akan hal ini, Pemerintah Desa Becirongengor melalui BUMDES Sejahtera Mandiri Becirongengor melaunching unit usahanya berupa Internet Desa "SMAR.NET" pada 24 Januari 2023 dengan tujuan menjawab kebutuhan masyarakat tersebut.
Program internet desa "SMAR.NET" ini kerjasama BUMDES Sejahtera Mandiri Becirongengor dan PT. Delta Surya Solusitama sebagai penyedia internet (ISP). Penandatanganan kerjasama dilakukan oleh H. Musbihin Chozin S.Ag., M.Ag., M.M. selaku Direktur BUMDES Sejahtera Mandiri Becirongengor. Pada kegiatan launching ini turut hadir Willy Radityo, S.STP Sekretaris Kecamatan Wonoayu dan Probo Agus Sunarno, S.Sos., M.M. Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Kabupaten Sidoarjo.
Dalam sambutannya Subekhan selaku Kepala Desa Becirongengor menyampaikan bahwa internet desa ini sebagai upaya dari pemerintah desa melalui BUMDES untuk dapat memenuhi kebutuhan masyarakat akan akses internet yang murah namun berkualitas dalam arti internetnya stabil. Selain itu juga sebagai upaya pemerintah desa untuk meningkatkan PAD. Semoga usaha internet desa ini dapat berkembang, berjalan dengan baik, dan harapannya pelanggannya banyak sehingga pendapatan BUMDES meningkat yang pada akhirnya bagi hasil usahanya ke desa juga semakin besar.
Sebagai informasi lanjutnya, saat ini BUMDES sudah bisa melayani pembayaran-pembayaran, mulai pembayaran PBB, perpanjangan pajak kendaraan bermotor, pembayaran listrik juga pembayaran kredit cicilan motor. Harapan kami sampeyan semua warga Desa Becirongengor kalau bayar apapun bayaro nang BUMDES, karena sekarang BUMDES bisa melayani apapun dan dari admin pembayaran sampean itu yang masuk ke BUMDES nantinya akan kembali ke desa melalui bagi hasil usaha BUMDES ke desa. semakin besar bagi hasil ke desa maka PAD juga semakin besar sehingga program-program yang belum tercover di APBDes saat ini nantinya dapat dicover.
Saya sampaikan terima kasih kepada panjenengan semua 96 warga Desa Becirongengor yang sudah mendaftar dan menjadi pelanggan awal "SMAR.NET", walaupun usaha ini baru ada dan mulai tapi sampeyan semua sudah percaya, karena tidak mudah membangun kepercayaan usaha sedangkan usaha itu belum ada buktinya. Mesti banyak warga yang menyangsikan "yok opo internet e apik a?, banter a? gak pedot-pedot a?. Semoga internetnya stabil dan juga pelangannya semakin banyak, aamin... pungkas Subekhan.
Unit Usaha BUMDES Sejahtera Mandiri Becirongengor yang saat ini sudah bejalan antara lain PAMSIMAS yaitu penyediaan air bersih bagi warga (PAM desa, red), kemudian toko ATK, fotocopy, dan pembayaran-pembayan, dan unit usaha yang baru dilaunching yaitu internet desa "SMAR.NET". (Ank)
